Daniele Rugani Positif Terinfeksi Corona Tetapi Belum Menunjukkan Gejala Apapun
Juventus mengumumkan bahwa satu pemain mereka, Daniele Rugani positif terkena Virus Corona. Pada Rabu (11/3/2020) malam waktu setempat.
Dalam pernyataan tersebut, Rugani terdiagnosis terinfeksi Covid-19 atau yang sering disebut Virus Corona, tetapi belum menunjukkan gejala apa pun.
Untuk itu, Juventus langsung mengisolasi Rugani dan semua pemain yang melakukan kontak langsung dengannya.
“Pemain kami, Daniele Rugani, telah dites positif untuk virus corona atau COVID-19 dan saat ini belum menunjukkan gejala,” tulis Juventus dalam laman resmi klub.
“Juventus Football Club saat ini mengaktifkan semua prosedur isolasi sesuai hukum yang berlaku, termasuk mereka yang telah melakukan kontak dengannya.”
Semua orang yang terlibat dalam pertandingan Juventus dan Intermilan telah diberitahu bahwa mereka harus dikarantina dengan didasari diagnosis Rugani.
Menewaskan 827 jiwa
Rugani adalah bek tengah Juventus pemain seri A pertama yang menjadi korban virus yang telah menewaskan 827 di Italia itu. Meskipun begitu, Rugani mengaku bahwa dirinya baik-baik saja, seperti yang ia sampaikan melalui unggahan di media sosial instagram pribadinya.
“Saya ingin meyakinkan semua orang yang khawatir tentang saya, saya baik-baik saja,” kata Rugani dalam unggahan di Instagram pribadinya.
“Namun saat ini saya merasa lebih berkewajiban untuk berterima kasih kepada semua dokter dan perawat yang berjuang dirumah sakit untuk mengatasi krisis ini.”
“Saya mengajak semua orang untuk menghormati aturan, karena virus ini tidak membuat perbedaan!”
“Mari kita lakukan untuk diri kita sendiri, untuk orang yang kita cintai dan untuk orang-orang disekitar kita,” tutur Rugani menambahkan.
Mencegah lebih baik dari pada mengobati, itulah motto yang diterapkan oleh pemain bolla satu ini. Namun rasa khawatir sudah pasti datang dalam benaknya, saat ini dia hanya mengikuti apa yang disarankan oleh pihak kedokteran.
Kronologis
Persico sebagai salah satu orang terdekat Rugani dan mengetahui secara detail mengenai apa yang diderita pacarnya membocorkan kronologis ketika Rugani didiagnosis terserang virus corona.
“Empat hari lalu, Daniele menderita demam tinggi, suhu tubuhnya mencapai 37,5 derajat celcius,” kata Persico.
“Dia minta diperiksa, keesokan harinya, hasil tes mengatakan positif corona, tapi demamnya sudah hilang, batuk saja tidak. Jadi, kami sebenarnya tak menyangka, kami tak sadar bahwa ia sudah terinfeksi,” katanya lagi.